Direktur Human Capital Investasi dan Pengembangan WIKA Gedung, Nur Al Fata bersama Direktur Utama Perum Perhutani, Denaldy M Mauna dan PJ Direktur Utama PT Patra Jasa, Hari Tjahya Wibowo melakukan penandatanganan Nota Kesepahaman antara Perum Perhutani, WIKA Gedung dan PT Patra Jasa tentang rencana pengembangan dan penataan wana wisata Pulau Merah yang berada di Banyuwangi Jawa Timur, Selasa (12/02).
Penandatanganan Nota Kesapahaman dilaksanakan di Kantor Pusat Perum Perhutani, Gedung Manggala Wanabakti Blok VII lantai 10, Jl. Gatot Subroto, Senayan – Jakarta, dan di saksikan oleh segenap perwakilan dari 3 BUMN tersebut.
Kegiatan Pengembangan dan penataan Wana Wisata Pulau Merah di antara lain meliputi pembangunan restoran (beach bar), penginapan vila yang akan menggunakan konsep bangunan modular dan penataan PKL, serta sarana pendukung lainnya.
Sebagai informasi tambahan pantai pulau merah merupakan salah satu destinasi nasional yang cukup terkenal di daerah banyuwangi dengan beberapa atraksi yang disajikan, diantaranya snorkling, berselancar, menikmati pemandanagan pantai, berkeliling di bukit pasir merah, wisata religi (mengunjungi pura tawang alun) dan wisata kuliner, dengan dilengkapi beragam fasilitas berupa toilet, area parkir, mushola, dan tempat berjemur.
Untuk menuju pantai pulau merah dapat ditempuh melalaui perjalanan darat menggunakan kendaraan umum maupun kendaraan pribadi dengan jarak sekitar 60 kilometer dari pusat kabupaten Banyuwangi, dengan tersedianya bandara dan stasiun bahkan pelabuhan di Banyuwangi lebih mempermudah akses dari luar kota.