Pada event Indonesia
Architecture Exhibition & Conference (ARCH:ID) 2024 yang diselenggarakan
mulai tanggal 22 hingga 25 Februari, WIKA Gedung (WEGE) dan Parongpong RAW Lab telah berhasil
menciptakan sebuah paviliun yang memikat dengan mengusung konsep keberlanjutan.
Bertajuk "Pulang ke Masa Depan", paviliun ini menjadi salah satu
sorotan utama dalam acara bergengsi tersebut.
Kolaborasi antara WEGE dan Parongpong RAW Lab menghasilkan
sebuah inovasi menarik yang diberi nama "Modular Lite" (MoLi).
Paviliun ini menyatukan struktur baja modular yang dihiasi dengan prototiles,
menciptakan harmoni yang memukau antara garis dan bidang. Namun, lebih dari
sekadar representasi visual, instalasi ini menjadi manifesto kreativitas dan
perubahan positif dalam menghadapi tantangan keberlanjutan.
Paviliun ini tidak hanya bergantung pada desain yang menawan,
namun juga didukung oleh produk-produk unggulan dari Saint-Gobain. Produk
khusus dari Saint-Gobain digunakan untuk merekatkan material daur ulang dari
Parongpong ke struktur modular WIKA Gedung, sementara acoustic tile berkualitas
tinggi diproduksi dengan prinsip-prinsip sirkularitas untuk memastikan
kenyamanan akustik yang optimal.
Setiap elemen dalam paviliun ini dirancang dengan tujuan yang
mulia: menyelamatkan lingkungan, menanggulangi pencemaran, dan membangun solusi
berkelanjutan. Menggunakan 1-ton sampah yang terdiri dari 500-kilogram sampah
kemasan Saint-Gobain dan 500-kilogram masker sekali pakai, jaringan nelayan
yang terbuang, serta limbah kopi, paviliun ini merupakan contoh nyata dari
upaya mendaur ulang untuk menciptakan sesuatu yang bernilai.
Dengan menggunakan produk Ecophon dari Saint-Gobain sebagai
ceiling atau plafon, paviliun ini tidak hanya menawarkan keindahan visual,
namun juga memberikan pengalaman akustik yang superior bagi pengunjungnya. Ini
adalah langkah konkret dalam menjaga lingkungan sekitar dan merangkul
prinsip-prinsip keberlanjutan dalam setiap aspek pembangunan.
Paviliun ini tidak hanya sekadar bangunan sementara, namun
juga menjadi simbol dari upaya kolaboratif dalam menghadapi tantangan
keberlanjutan. Dengan inovasi seperti ini, diharapkan masyarakat dan pelaku
industri dapat terinspirasi untuk terus bergerak menuju masa depan yang lebih
hijau dan berkelanjutan.