Topping Off The MAJ Collection Hotel & Residences yang dihadiri Kepala Dinas dan Wakil Pemprov Kota Bandung, Direktur Utama WIKA Gedung, dan jajaran Manajemen dan Direksi PT. Dago Trisinergi Properti berjalan dengan sukses, Bandung (28/6).
Proyek 23 lantai yang dipercayakan penuh PT. Dago Trisinergi Properti kepada WIKA Gedung ini berlokasi di Jl. Ir. H Juanda, Dago Atas- Bandung dengan luas keseluruhan 40.512 m². Bangunan yang menawarkan fasilitas modern dengan desain interior yang mewah ini mampu menguasai skyline dikawasan Bandung Utara serta mempunyai ciri khas yang familiar dengan bentuk arsitektur yang berhurufkan M. Dilengkapi dengan sarana olahraga, ruang serbaguna, Helipad, Skybridge dan infinity pool, bangunan ini mampu menciptakan hidup yang lebih efisian bagi para penghuninya.
Bangunan yang didirikan dengan konsep ramah lingkungan serta fasilitas bintang 5 ini diharapkan dapat memenuhi permintaan konsumen akan hunian modern dengan strandart kualitas internasional, sehingga dengan adanya The MAJ Collection Hotel & Residence penghuni dapat merasakan hidup yang lebih praktis dan efisien dengan fasilitas pendukung hidup yang memadai.