Penandatanganan MOU Proyek B Residence antara WIKA Gedung dengan MGM Propertindo dilangsungkan di Ballroom Hotel Fairmont, Jakarta (2/3) dengan dihadiri oleh Direktur Utama MGM Propertindo Ir. Lukas Buntoro, Direktur Utama WIKA Gedung Novel Arsyad, jajaran Komisaris MGM Propertindo, beserta tamu undangan dari pihak Bank.
B Residence adalah apartemen eksklusif selangkah dari AEON Mall dan ICE BSD (Indonesia Convention Exhibition) yang merupakan gedung pameran terbesar di Asia Tenggara. Apartemen ini nantinya akan memiliki 3 tower (Tulip, Rose, dan Lotus) dimana masing-masing tower berdiri 40 lantai dengan total 1.856 unit.
Terletak di area tanah seluas 6.800 m2 di Jl. Edutown BSD City dengan fasilitas lengkap seperti swimming pool terpanjang di antara apartemen di Indonesia, lobby, café, food court, play ground, study lounge, roof garden, dll. Apartemen ini sudah resmi memiliki IMB (izin mendirikan bangunan) dan telah menggandeng 6 Bank diantaranya Bank BNI, BTN, BRI, Bank Mega, Bank Artha Graha dan Bank Mandiri.
“Kalau sudah bicara kontraktor, apalagi WIKA sudah pasti dijamin, karena itu saya berani investasi disini walaupun ini menjadi yang pertama kali untuk saya untuk terjun ke bisnis properti” ujar Eko, salah satu customer yang hadir sebagai tamu undangan.