Proses peresmian ditandai dengan pemukulan gendang Beleq khas Lombok oleh Wakil Menteri II Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Kartika Wirjoatmodjo bersama Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah, Direktur Utama PT Aviasi Pariwisata Indonesia Dony Oskaria, PT Aviasi Pariwisata Indonesia Direktur Pemasaran dan Program Pariwisata Maya Watono, serta Direktur PT Wijaya Karya (Persero) Tbk. Agung Budi Waskito. Di sela-sela acara, turut dilaksanakan penanaman pohon pulai.
Resort bintang lima di pinggir Pantai Kuta Mandalika ini dibangun oleh WEGE di atas lahan seluas 45.000 meter persegi. Lokasinya yang dekat dengan Sirkuit Mandalika, menjadikan hotel ini memiliki nilai jual tinggi. Hotel Pullman Mandalika ini menyajikan pemandangan langsung ke lepas laut dan akses ke pantai, sehingga menjadi tempat pilihan menginap yang strategis terutama saat event MotoGP 2022.
Hotel Pullman Mandalika merupakan hotel pertama di kawasan Mandalika dengan status hotel bintang lima. Memiliki fasilitas kamar sebanyak 257 buah. Terdiri dari 27 vila dan 230 kamar yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti ruang rapat, restoran, kolam renang, pool bar, gym & spa hingga sarana ibadah.
Kehadiran Hotel Pullman bisa memberikan kontribusi yang besar dalam mendukung perkembangan kawasan The Mandalika. Terlebih saat ini respons dari pebisnis dan wisatawan sangat-sangat baik. Terbukti dengan mulai banyaknya investor asing yang sudah masuk menanamkan modalnya di kawasan The Mandalika.